32 Ton Beras Akan Disalurkan Pemkab Pemkab Tanjab Barat Kepada Warga Terdampak Covid-19

588 views

TANJAB BARAT – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, akan menyalurkan bantuan berupa beras dengan jumlah beras sebesar 32 ton kepada masyarakat yang terdampak covid-19. Sedangkan mekanisme yang dilakanakan adalah dengan cara melalui pendataan dari RT kemudian ke. kelurahan/Desa selanjutnya ke Kecamatan dan Ke Posko Ekonomi.

Terkait hal tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tanjabar Agus Sanus mengatakan, bantuan beras yang disalurkan tersebut saat ini sudah siap. Nantinya akan di salurkan ke masyarakat terdampak covid-19.” Beras sudah siap, ada sekitar 32 ton nanti akan kita salurkan.” sebutnya

Diakuinya, jika saat ini beras tersebut belum dapat di salurkan kemasyarakatan karena terkendala SOP penyalurannya.” untuk SOP saat ini belum ada, kita masih susun SOP terlebih dahulu dan koordinasi dengan instansi terkait,” cetusnya.

Menurutnya, untuk yang sudah mendapat bantuan PKH berkemungkinan tidak mendapatkan bantuan beras dari posko ekonomi.” Bantuan seperti PKH tidak akan menerima lagi, jadi tidak ganda. Setiap Kepala Keluarga (KK) akan mendapatkan bantuan beras sebesar 2 Kg,” Terangnya.(by)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait