Bupati Romi Resmi Lantik Sapril Sebagai Sekda 

1134 views

MUARASABAK, RJC -Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Romi Hariyanto Senin (14/5/2018) di aula Kantor Bupati, melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda), sekaligus serah terima jabatan di lingkungan Pemkab Tanjabtim. Sapril yang sebelumnya merupakan staf ahli, dipercaya untuk menduduki kursi jabatan Sekda Kabupaten Tanjabtim menggantikan H. Sudirman. SH.

Bupati Romi dalam sambutanya, menyampaikan terima kasih kepada H. Sudirman yang selama masa jabatannya telah banyak membantu dalam kemajuan Bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung. “Dan saya tidak menuntut Bapak Sekda yang baru dilantik untuk harus sama dengan Bapak Sudirman, tapi saya cuma ingin sampaikan selama ini apa yang telah disposisi oleh Bapak  Sudirman selaku Sekda terdahulu  tidak pernah saya mengecek terlau detil. Begitu dia disposisi langsung saya teken begitulah saking saya percayanya sama beliau, ” kata Bupati Romi (14/5/2018) di aula Kantor Bupati.

Menurutnya, H. Sudirman selama masa jabatanya tidak hanya sebagai Sekda tetapi ia juga menilai sosok H. Sudirman bisa dijadikan guru dan mentor. “Terima kasih banyak Bang apa yang telah abng berikan kepada kami semua, abang telah didik saya abang salah satu mentor saya banyak pendapat-pendapat dan ide-ide

abng yang alhamdulilah dapat kita jalankan secara bersama-sama,”ucapanya.

“Dan mohon maaf kalau selama ini ada khilaf ataupun hal-hal yang sekiranya membuat abang tersinggung, dalam kesempatan ini saya juga mohon maaf dan sebelum abang pindah kejakarta abang saya harap masih tetap stanbay disini untuk, membantu kami karena tenaga abang masih sangat kami butuhkan dan muda-mudahan kebersamaan, kerukunan kita ini tetap terjaga,”ucap Bupati Romi.

Hal sama disampaikan H. Sudirman, ia juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Bupati H. Romi Hariyanto dan Wakil Bupati H. Robby Nahliansyah, yang selama ini sudah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memegang jabatan Sekda.”Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pak Bupati dan Pak Wakil Bupati yang sudah mempercayakan saya sebagai Sekda dikepemimpinan beliau kurang lebih  dua tahun,” ucapnya.

Ia juga mengucapkan selamat kepada Bapak Sapril yang baru saja dilantik oleh Bupati Romi, menggantikan posisinya sebagai  Sekda Kabupaten Tanjabtim.”Saya juga mengucapkan selamat kepada Bapak Sapril beserta Ibu, karena dengan jabatan yang baru ini muda-mudahan kabupaten tanjabtim bisa dapat lebih baik kedepan dan saya juga percaya Pak Bupati beserta jajaran akan mensuport seluruhnya karena bagaimanapun juga kebersamaan itu hal utama,” terangnya.

Sementara, Sekda Sapril yang baru dilantik dalam penyampaiannya mengatakan, kerjasama dari seluruh kepala OPD yang sudah terjalin selama ini, ia berharap hendaknya dapat dipelihara dan dapat ditingkatkan.”Haparapan saya dengan kerjasama dan koordinasi yang baik terus dilakukan untuk tahun-tahun mendatang dibawah kordinasi kepemimpinan saya. Selain itu, saya juga berharap bimbingan dan arahan dari Bapak Bupati dan Bapak wakil Bupati kalau ada yang kurang berkenan saya siap ditegur, ” ujarnya. (4N5)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait