Dihantam Angin Puting Beliung, Delapan Rumah Warga Desa Solok Porak-poranda

1501 views

Muaro Jambi – Badai angin puting beliung melanda Desa Solok , Kecamatan Kumpeh ulu, Kabupaten Muaro Jambi Provinsi Jambi, Jum’at pagi (15/12/2017)

Danramil 415-06/ Pijoan Kapten Udi Iswanto saat dikonfirmasi membenarkan adanya musibah angin puting beliung itu. Menurut dia hujan deras disertai angin kencang antara pukul 02.00 WIB mengakibatkan sejumlah rumah rusak berat dan ringan dan pohon tumbang.

“Saat ini anggota TNI sedang di lokasi korban jiwa belum ada,” kata kapten Udi Iswanto.

Dia menyatakan akan segera menurunkan personil untuk melakukan karya bakti TNI guna membantu warga yang terkena bencana angin puting beliung.

“Untuk desa-desa lain sedang dicek anggota, apakah juga terdampak badai puting beliung ini, ” katanya lagi.

Sementara dari laporan Babinsa desa Solok Serma Erizal
Akibat kejadian tersebut menyebabkan 8 (delapan) rumah rusak diantara 2 (dua) rusak berat dan 6 (enam) rusak ringan.
Data rmh yg rusak tsb sbb:
1.rmh sarkum rt7. Umur 40 th.ket rusak ringan.
2.rumah parman rt 08. Rusak ringan.
3.rmh ayub 28th. Rusak berat. Atap rmh terangkat.
4 rumah sulaiman.50th. VRt08 rusak berat. Atap rmh terangkat
5.rmh aris 40th rusak ringan.
6.rumah acu.55th.rt 08.rusak ringan.
7.rmh sidik 49 th rt 08 rusak ringan.
8.rmh lamijo 80 th rt 08.rusak ringan dapur
9.rumah katijo 60 th.rt08.rusak ringan.
“Semoga para korban di berikan ketabahan dan musibah seperti ini tidak terulang lagi, ” pungkas Danramil Kapten Udi Iswanto. (Diki)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait