Dishutbun Diduga Ada Kongkelikong Dengan Pihak Perkebunan

1215 views

img-20161031-wa0008Terkait Lahan Perkebunan di Lagan Ilir

MUARASABAK-Hingga sampai saat ini belum ada tindakan tegas dari pihak terkait mengenai lahan perkebunan di Desa Lagan Ilir, Kecamatan Mendahara yang terindikasi tidak mengantongi izin alias bodong.

Menanggapi hal itu, Dishutbun Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), berdalih lahan perkebunan yang berada di Lagan Ilir bukan dikuasai oleh perusahaan tapi, milik perorangan sehingga tidak perlu mengajukan izin lokasi. “Lahan itu luasanya 65 ha, milik perorangan, per satu orang kalau tidak salah memiliki 15 ha, jadi dia tidak perlu mengajukan izin lokasi, cukup dia terdaftar di Kecamatan, sekarang itu sudah ditangani pihak dari Kecamatan, “Kata Kadis Dishutbun, Adil Aritonang ketika dikonfirmasi belum lama ini.

Dia mengakui kalau sebelumya, memang sempat pihak Dishutbun menghentikan pekerjaan pembukaan lahan tersebut, karena dianggap tidak memiliki izin. “Iya kemarin memang sempat kita stop. Tapi setelah kita selidiki ternyata punya orang-perorang, dan itu sudah kita buktikan, makanya kita serahkan ke pihak Kecamatan, karenakan kalau untuk izin-izin kecil itu di Kecamatan, “papar Adil.

Sementara Camat Mendahara Ilir, Barusman ketika dimintai tanggapan, anehnya ia malah tidak tahu apakah lahan perkebunan tersebut saat ini sudah mengantongi izin atau belum, padahal setahu dia diduga lahan perkebunan itu milik perusahaan, bukan perorangan. “Sampai sekarang saya tidak tahu lahan perkebunan itu ada atau tidak izinya, saya tahunya saja ada aktifitas pembukaan lahan itu, waktu pihak kehutanan ada turun menghentikan pekerjaannya, tindak lanjutnya sampai sekarang saya tidak tahu, “jelasnya ketika dihubungi via handpone.

Sebelumnya, Pjs Kades Lagan Ilir, Ahmad J mengatakan luasan lahan perkebunan tersebut 100 ha lebih, dia juga menduka kuat kalau lahan tersebut dikuasai oleh perusahaan. Untuk diketahui saat ini lahan perkebunan yang berada di Desa Lagan Ilir sudah dalam tahap line clearing (pembersihan lahan). (Hen)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait