H Al Haris Muluskan Jalan Muara Jernih-Kibul

807 views

Rakyat Jambi.co -Secara bertahap Bupati Merangin H Al Haris terus berupaya memuluskan jalan-jalan di Kabupaten Merangin. Saat ini sedang dalam pengerjaan, H Al Haris memuluskan jalan dari Desa Muara Jernih ke Desa Kibul Kecamatan Tabir Barat.

Jalan sepanjang 14,159 Km  menelan dana sebesar Rp 29,9 miliar dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Merangin 2020 tersebut, dikerjakan PT Dwi Karsa Mandiri.

‘’Ini sebuah tekad kita, untuk menuntaskan jalan yang kondisinya rusak saat ini. Jalan Muara Jernih-Kibul terakhir diaspal pada 2008, artinya sudah 12 tahun dan wajar bila sudah rusak,’’ ujar Bupati ketika memantau pengerjaan jalan itu, Selasa (22/9).

Pengaspalan jalan Muara Jernih-Kibul ini jelas bupati, belum tuntas sampai disitu saja, karena pada anggaran tahun berikutnya pengaspalannya akan menyambung ke Desa Ngaol sampai ke Sungai Manau.

Diakui bupati, kalau pengaspalan jalan dari Simpang Seling ke Sungai Manau  itu, hanya mengandalkan APBD Merangin, akan sangat berat. Untuk itu bupati berencana meningkatkan jalan tersebut, menjadi jalan Provinsi Jambi.

‘’Insya Allah kalau niat kita bersama terkabul untuk memimpin Jambi, jalan ini kita tingkatkan menjadi jalan provinsi. Jalan ini mempersingkat bagi warga dari Kabupaten Bungo ke Kabupaten Kerinci dan juga bisa menjadi jalan evakuasi,’’ terang H Al Haris.(*/mt)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait