Pengaman Harkopnas Ke-69, TNI Siaga Penuh

1218 views

IMG-20160719-WA0003

IMG-20160719-WA0003

rakyatjambi.co, JAMBI-Komandan Korem, 042/ Garuda Putih, Kolonel Inf. Refrizal Gelar Pasukan PAM VVIP RI 1, Selasa (19/7/2016) pagi di Lapangan Makorem Sipin, Telanaipura Kota Jambi.

Gelar pasukan ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan, dengan kegiatan pengamanan, personil maupun kesehatan material yang meliputi alat peralatan dan Sarana yang digunakan dalam pengamanan Kedatangan Presiden Jokowi Rangka Harkopnas dan Peresmian Bandara Sultan Thaha Saifudin Jambi, ungkap Refrizal dalam sambutan PAM VVIP RI 1.

Menurut Kolonel Inf Refrizal, dalam rangkaian kegiatan acara peresmian Bandara dan peringatan Hari Koperasi Nasional, mengsiagakan personil tak lain untuk mengantisipasi adanya ancaman segala kemungkinan yang akan terjadi. “Baik dari aspek personil peralatan dan perlengkapan semua kita cek, ” ungkap Refrizal.

Refrizal mengatakan, dukungan lainnya disertai cara bertindak yang tepat juga disiapkan sehingga tidak ada keraguan dalam pelaksanaan tugas nantinya, para peserta dan pasukan dalam setiap pelaksanaan. ” Kunci utama keberhasilan adalah dengan memahami tugas dan tanggungjawab masing-masing persinkl oleh karena itu pedoman prosedur ketentuan dan aturan pelibatan yang berlaku harus dipahami, ” ujarnya.

Walaupun secara umum situasi keamanan di wilayah Provinsi Jambi relatif aman dan terkendali,  namun kondisi ini tidak boleh membuat kita lengah, kata Refrizal dihadapan personilnya. ” Kita harus tetap waspada terhadap upaya pihak-pihak tertentu yang ingin mengacaukan dan menggagalkan acara peresmian bandara dan acara peringatan hari koperasi nasional Jangan pernah mengabaikan dan menyepelekan pihak-pihak yang terjadi sekecil apapun karena permasalahan besar diawali dari hal-hal yang kecil yang tidak diwaspadai Bina dan arah tema kebersamaan antar personil dari berbagai Kesehatan baik TNI, Polri Pemda dan unsur masyarakat sipil, ” pinta Refrizal.(yop)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait