Plt. Gubernur Sampaikan Misi Yang Dicapai Dalam RPJMD

772 views

Jambi – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jambi Fachrori Umar hadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi, Bertempat di DPRD Provinsi Jambi. Senin (27/5/2018).

Hadir dalam rapat paripurna tersebut Wakil ketua DPRD Provinsi Jambi, Chumaidi Zaidi sekaligus membuka langsung rapat, dan anggota dewan yang hadir.

Adapun agenda dalam rapat tersebut adalah rancangan awal perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Jambi tahun 2016 – 2021 disampaikan oleh Gubernur Jambi.

Fachrori umar mengatakan dalam kata sambutannya bahwa dasar pertimbangan yang digunakan dalam penyusunan rancangan awal perubahan RPJMD ini adalah Peraturan Pemerintah Nomor 18 tahun 2016 tentang perangkat daerah yang diturunkan pada peraturan daerah nomor 8 tahun 2016 tentang pembentukan dan susunan perangkat daerah Provinsi Jambi yang berimplikasi pada perubahan nomenklatur perangkat daerah yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan program pembangunan.”Sebagaimana dipahami bersama bahwa RPJMD adalah dokumen perencanaan 5 tahunan dan pelaksanaan rpjmd Provinsi Jambi tahun 2016-2021 telah berjalan selama 2 tahun. Perubahan yang kita lakukan saat ini tentunya tetap dalam koridor pencapaian visi Jambi tuntas 2021,” sebut Plt Gubernur.

Selanjutnya, dihadapan forum Fachrori Umar menyampaikan kebijakan umum rancangan awal perubahan RPJMD yakni Visi yang akan diwujudkan pada tahun 2021 adalah Jambi tuntas antara lain ditandai dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 6,2% inflasi 3,0% Penduduk miskin 7% dan indeks williamson masing-masing 0,3% dan 0,37%.

Kemudian dirinya juga menyampaikan enam misi yang akan dicapai dalam RPJMD.

Laporan Wartawan Provinsi Jambi (Syah).

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait