Sekda Dianto Buka Bimtek Manajemen Resiko Pengadaan Barang dan Jasa

1443 views

Dianto : Nyatanya sampai hari ini realisasinya belum mencapai 40%

Jambi – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi M. Dianto mengatakan kegiatan bimtek barang dan jasa guna untuk memininalisir resiko yang dihadapi oleh pengelola barang dan jasa. Hal tersebut disampaikan oleh Sekda saat diwawancarai di ruang pola Kantor Gubernur Jambi. Rabu (11/4).” Jadi bimtek barang dan jasa ini sengaja kita laksanakan ini adalah meminimalisir resiko yang dihadapi oleh para pengelola barang dan jasa pada saat kita melaksanakan,” ujar Sekda.

Sekda juga mengatakan pada pelaksanaan acara bimtek tersebut melibatkan Dr. H.Fachrurrazi,M.Si sebagai narasumber bimtek pengadaan barang/jasa yang juga ahlinya.” jadi alhamdulillah hari ini ada Pak Fachrurrazi beliau dari Sukabumi yang menurut informasi Kepala Biro Pembangunan dan Kerjasama tadi belaiu merupakan salah satu ahlinya dalam meminit resiko pada saat melaksanakan barang dan jasa, jadi mudah – mudahan kalau kita melakukan kegiatan bimbingan teknis manajemen resiko hari ini kawan – kawan yang sudah dipercaya jadi PPK dan PPTK di kegiatan masing – masing sudah tahu apa yang akan dilakukannya oleh karena itulah kita adakan dan dapat dilaksanakan dengan baik,” papar Sekda.

” Saya juga berharap kalau yang tidak jelas inilah saatnya kita bertanya kepada narasumber yang kita datangkan dari Sukabumi,” lanjut Sekda.

Sekda juga menyampaikan bahwa masih banyak OPD yang belum menyatakan serta mengajukan kegiatan melalui ULP. ” Seharusnya pada diawal tahun ini mereka sudah menyampaikan Rencana Umum Pengadaannya (RUP) mereka dan sudah menyiapkan bahan – bahan yang akan diajukan ke ULP untuk dilakukan pelelangan namun sampai dengan akhir Januari yang lalu masih nol persen,” ungkap Sekda.

” Kita desak bikin surat dua kali lalu saya minta kemarin di pertengahan Maret lalu bikin pernyataan tertulis seluruh OPD dan mereka menyatakan bahwa akan melaksanakan dan mengajukan kegiatan mereka melalui ULP, nyatanya sampai hari ini pun realisasinya belum mencapai 40%, ” lanjutnya.

Sekda berharap kepada seluruh OPD dipinta agar dipercepat agar pencairan kegiatan nantinya tidak menumpuk.” Maka setiap saat dan setiap waktu saya mengingatkan kepada OPD, tolong dipercepat dan saya tidak mau lagi nanti kalau pencairan kegiatan itu cuma kita lakukan diujung – ujung tahun, dan apa yang kita sampaikan hari ini besok akan kita sampaikan kepada Bapak Plt Gubernur dan nanti beliau akan melihat kinerja dari saya dan seluruh OPD yang ada di Pemerintah Provinsi Jambi ini,” pungkas Sekda.

Laporan Wartawan Provinsi Jambi (Syah).

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait