Sherin Sapa Perempuan di Kamar Persalinan

1176 views

Jambiimg_20161225_191141JAMBI- Sekitar pukul 17.00 wib Ketua PKK Provinsi Jambi Sherin Tharia Zola bersama rombongan menyempatkan diri untuk menjenguk pasien yang berada di bagian Zal Kebidanan di Rumah Sakit Umum Dserah Raden Mattaher Jambi, Minggu ( 25/12/2016 ).

Adapun pasien yang dijenguk yaitu bayi yang bernama Aska Alfatih berumur enam bulan yang terkena terkena penyakit kelainan jantung.

Aska merupakan anak pertama dari pasangan Abdul Rahman ( 23 ) tahun, dan Leni ( 21 ) tahun, yang beralamat Mayang, Kenali Asam Atas, Kota Jambi.

Hasil pantauan dilapangan media harian ini saat mewawancarai kepada Abdul Rahman ( 23 ) tahun Ayah dari bayi tersebut.” Ketahuannya empat hari mas, kata Dokter anak saya ini kelainan jantung, mulai dirawat kamis sore,” kata Abdul.
Lanjutnya,” kalau anak saya nangis badannya langsung biru, perutnya keras, dan kalau nangis disertai dengan muntah,” pungkasnya.

Sementara itu Abdul menambahkan untuk biaya perawatan saat ini biaya umum, dan sudah mengeluarkan biaya pribadi sebesar 3 juta selama 4 hari di RSUD Raden Mattaher Jambi.” Sakitnya semenjak awalnya muntah dan BAB nya nya berlendir, untuk pembiayaan sekarang kami biaya pribadi dan sekarng kami sedang mengurus BPJS untuk meringankan pembiayaan perawatan dan pengobatan anak saya,” pungkas Leni (21) tahun Ibu dari Aska.

Terkait hal itu Sherin Tharia Zola mengatakan untuk kepada pihak keluarga harus sabar menghadapi penyakit yang diderita oleh Aska, dan nanti akan dikoordinasikan kepada Gubernur Jambi Zumi Zola agar tidak ada masalah dalam mengambil kebijakan.
Laporan Wartawan Provinsi Jambi, ( Syah )

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait