Sidak Pasca Libur Panjang, Wabup Wacanakan Buat Seragam Honorer

1400 views


Batanghari – Pada hari ini Senin (3/7) Pasca libir panjang hari raya idul fitri, Wakil Bupati Batanghari Sofia joesoef lakukan sidak ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah. Saat melakukan sidak ke sejumlah OPD Sofia joesoef mengakui bahwa dirinya sangat sukit untuk membedakan mana pegawai Honorer dan ASN, Pasalnya seragam yang dikenakan pegawai honorer dan ASN nyaris tak memiliki perbedaan. “Mana yang pegawai honorer dan mana ASN, Seragamnya nyaris tak ada perbedaan.” Kata Sofia Joesoef Wakil Bupati Batanghari.

Menindak lanjuti hal tersebut Sofia mewacanakan akan membuat seragam khusus untuk pegawai honorer maupun PTT sehingga terdapat perbedaan antara pegawai honorer dan ASN. Pembuatan seragam khusus tenaga honorer tersebut bukan bertujuan untuk membeda-bedakan antara tenaga hinirer dan Ptt, Kan tetapi bertujuan untuk meningkatkan disiplin kerja bagi pegawai honorer dan ASN. “Kedepan akan kita buat seragam khusus untuk Tenaga Honorer maupun Ptt, Tujuannya untuk meningkatkan disiplin kerja baik untuk pegawai honorer maupun ASN. Dengan adanya seragam khusus ini maka akan terlihat jelas siapa yang bekerja dan siapa yang bolos. Kalau begini kan sulit membedakannya.” Jelasnya. (hnv)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait