Malam Ini, 2 Ribu Obor Bakal Terangi Malam Tahun Baru Islam di Kembar Lestari 

1001 views

JAMBI — Hingga siang Sabtu hari ini 31 Agustus 2019, persiapan perayaan malam tahun baru islam 1 Muharram 1441 Hijriah di Komplek Perumahan Kembar Lestari, gabungan beberapa RT sudah mendekati rampung 100 persen.

Perayaan malam pergantian tahun islam kali ini dipastikan lebih meriah dari acara tahun sebelumnya. Betapa tidak, jika di 1 muharam 1440 hijriah hanya mengadakan pawai 1. 500 obor, tahun ini bertambah sebanyak 2.000 obor, begitu pula dengan jumlah kupon doorprize peserta pawai.
Sesuai dengan schedulenya, pawai dipusatkan di halaman Masjid Nurhasanah, Komplek Perumahan Kembar Lestari, Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, Sabtu malam ini 31 Agustus 2019, baqda Isya, dengan rute melintas jalan poros Pattimura, masuk ke Komplek Perumahan Kembar Lestari II, kemudian finish ketempat semula start halaman masjid.
Kegembiraan umat muslim menyambut tahun baru islam dengan mengadakan pesta kemenangan, ini juga menjadi wadah mempersatukan warga, hal tersebut terlihat bias saat gotong-royong mempersiapkan perlengkapan pawai seperti dalam pengambilan bambu obor, masing-masing utusan RT ikut memikul bambu dari dalam hutan, kawasan Ness, Kabupaten Muarojambi hingga ke lokasi acara.
Sejumlah tokoh masyarakat mengaku sangat mengapresiasi terobosan pengurus Masjid Nurhasanah, yang menggadakan pesta malam tahun baru islam melibatkan beberapa RT sebagai panitia penyelenggara. “Kalau ide yang seperti ini saya sangat mendukung sekali karena bisa menjadi wadah kita mempererat jalinan silaturahmi antar sesama melihat rame-rame kayak gini enak dan harus dipertahankan mungkin tidak hanya dalam acara malam tahun baru islam saja di kegiatan lain kalo kita kompak semuanya yakin saya jadi ringan, ” ungkap Satria Putra, tokoh pemuda Perumahan Kembar Lestari 1, RT 45, diamini Syafriadi, tokoh masyarakat perumahan setempat yang notabenenya adalah pengusaha pengembang perumahan (developer) ternama di Jambi, saat gotong-royong prosesi pengambilan bambu, Jumat kemarin.
Masih dilokasi yang sama, Armia, Ketua Pembangunan Masjid Nurhasanah yang juga tergabung dalam kepanitiaan mengatakan, acara perayaan tahun baru islam kali ini memang dikonsep beda dari tahun sebelumnya, karena masing-masing warga dari berbagai RT dalam perumahan Kembar Lestari baik yang masuk dalam wilayah Kota Jambi maupun Kabupaten Muarojambi dilibatkan. ” Seluruh ketua RT dan perangkatnya jadi panitia seperti ketua RT 45, 38, 28, 31 dan alhamdulillah pola kepanitiaan yang kita bentuk ini membuat suasana jadi bertambah ramai dan semarak, saya juga sangat berterima kasih kepada seluruh panitia dan warga yang sudah mensupport acara kita ini, ” tutur Armia.
Lebih lanjut Armia, menambahkan atas nama panitia dan pengurus Masjid Nurhasanah dirinya mengundang baik secara lisan maupun tulisan kepada seluruh masyarakat khususnya warga Kembar Lestari dan sekitarnya untuk bersama menghadiri dan meramaikan acara pawai 2 ribu obor ini. “Hadiah sangat banyak ada 200 item jadi mari kita  bersama berbaur merayakan malam pergantian tahun baru islam kali ini, ” ajak Kepala SMU Ferdy Fery Kota Jambi ini.
Senada diungkapkan Ketua RT 45, Jumardin, menurut dia langkah yang diambil pengurus Masjid Nurhasanah sangat tepat, bahkan dia juga berencana akan menggelar musyawarah akbar antar ketua RT di Perumahan Kembar Lestari untuk membahas rencana program terutama soal lobi-lobi fasilitas kepada pihak pihak pemerintah serta bidang lainnya. “Ide mempersatukan ketua RT ini sebenarnya sudah tertanam juga dibenak saya dan alhamdulillah rupanya pengurus masjid seide saya sangat mendukung sekali karena inilah yang saya harapkan, ” terang Jumardin, yang baru saja dilantik oleh Lurah Kenali Besar ini. (ipi-45)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait