Bawaslu Batanghari Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang 

199 views

Batanghari – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Batanghari menggelar Apel Siaga pengawasan masa tenang dan pemungutan surat suara Pemilu serentak 2024. Agenda ini, digelar langsung di Lapangan Garuda Muara Bulian. Minggu (11/02)

 

Pada Apel tersebut, dihadiri langsung oleh Asisten I Setda Batanghari Muhammad Rifa’i, Ketua Bawaslu Batanghari Kaspun Nazir beserta jajaran, serta para tamu undangan lainnya.

 

Ketua Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Batanghari Kaspun Nazir mengatakan, ada hari ini kita berkumpul pada Acara Apel dalam rangka bahwa kita siap dan siaga dalam mengawasi, apalagi pada hari ini sudah memasuki masa tenang dan 2 hari lagi akan melaksanakan pemungutan dan perhitungan suara.

 

“Disini Bawaslu Kabupaten Batanghari telah memaksimalkan sedemikian mungkin untuk melakukan pengawasan, dalam rangka membangun sumber daya manusia dengan ke level pengawas TPS dengan harapan semua proses pengawasan efektif, agar terselenggara pemilu yang jujur dan damai,”Harapnya.

 

Kaspun juga menjelaskan, bahwa peran pengawas pemilu di hari-hari terakhir kampanye dan masa tenang hingga pemungutan suara sangat penting. Keberadaan pengawas pemilu menjadi sorotan bagi banyak pihak terkait kualitas kontestasi pemilu.

 

“Untuk para Pengawas, disini saya menekankan untuk secara bersama dalam melakukan pengawasan disetiap wilayah yang ada. Sebab dimasa tenang ini juga sudah tidak dianjurkan lagi adanya kampanye,”Ucap Kaspun

 

Sementara itu, dan dalam memastikan tidak adanya pelanggaran dimasa tenang ini, pihaknya telah mempersiapkan pengawasan sendiri pihaknya sebelumnya juga telah melakukan berbagai kegiatan baik melibatkan para partai politik, peserta pemilu dan lainnya. Dengan cara memberikan pemahaman dan edukasi agar tidak ada lagi terjadinya pelanggaran, khususnya dimasa tenang ini.

 

“Dalam hal terkait penertiban alat peraga kampanye di masa tenang ini, kami juga telah berkoordinasi dengan pihak partai politik untuk menertibkan secara mandiri APK nya, namun, jika sampai hari ini masih tidak diindahkan, maka kami pihak Bawaslu dan stekholder lainnya akan melakukan penertiban APK tersebut,”Ujar Kaspun.

 

Kaspun menambahkan, Pada hari ini Apel Siaga kita mengusung tema “Spirit pengawas dan integritas Pemilu”, tema ini memiliki filosofi sebagai pengawas harus mempunyai spirit yang kuat dan menjaga integritas.

“Tema yang diangkat ini senada dengan yang disampaikan oleh Bung Karno, Tetap bersemangat elang rajawali artinya pengawas itu harus mampu melihat dan sadar serta tetap semangat dalam kondisi apapun dan dimanapun,”Tutupnya.(RUD).

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait