JAMBI – Setelah berlangsung selama sepuluh hari, yakni sejak Sabtu (20/01), Turnamen Bahagia Futsal Cup yang berlangsung di GOR Kota Baru, Kota Jambi, akhirnya ditutup kembali oleh Direktur Rumah Pemenangan Maulana (RPM), Ir Budidaya, pada Senin (28/01) sore.
Turnamen yang memperebutkan Piala Maulana ini diikuti oleh Pelajar Tingkat SMP/MTSN sederajat, SMA/SMK sederajat se-Provinsi Jambi.
Dari seluruh 101 jumlah peserta yang ikut bertanding, turnamen ini akhirnya menjaring sejumlah empat pemenang dari Kategori SMP dan empat pemenang dari Kategori SMA/SMK.
Pada kategori SMK/SMA, Piala Maulana disabet oleh SMK 3 Kota Jambi sebagai Juara 1. Kemudian disusul oleh SMK 1 Kota Jambi sebagai Juara 2, SMA 9 Kota Jambi pada peringkat Juara ke 3 dan SMA Tri Sukses Kota Jambi sebagai Juara ke 4.
Sedangkan pada Kategori SMP, Piala Maulana dimenangkan oleh MTS Al Anwar Muarojambi. Juara 2 pada jatuh pada SMP 25 Kota Jambi. Juara 3 diraih oleh SMP 9 Kota Jambi dan Juara 4 jatuh pada MTSN 2 Kota Jambi.
Direktur Rumah Pemenangan Maulana (RPM), Ir Budidaya, pada Penutupan Turnamen ini, Senin (28/01) sore menyampaikan harapannya, agar turnamen yang sama tetap akan berlangsung secara berkesinambungan di Kota Jambi. Agar bisa lebih memasyarakatkan olahraga di kalangan pelajar khususnya dan membiasakan masyarakat Kota Jambi untuk hidup sehat dengan berolahraha secara teratur pada umumnya.
“Untuk hidup sehat, jangan hanya sibuk bekerja. Tapi jangan lupa menjaga kesehatan, terutama kesehatan jantung kita, dengan berolahraga secara rutin, meski hanya sebentar setiap harinya”, ujar Budidaya.
“Tak ada gunanya hidup berkecukupan, jika badan tidak sehat. Karena itulah turnamen ini diadakan untuk seluruh pelajar dan masyarakat umum yang gemar berolahraga. Khususnya olahraga Futsal”, ujar Budidaya.
Kenapa Piala Maulana?
Dicontohkan oleh Budidaya, kenapa pertandingan ini diadakan dengan memperebutkan Piala Maulana? Karena bukan saja sebagai tokoh yang sangat diteladani oleh masyarakat Kota Jambi dalam berbagai sisi.
Namun Dokter Maulana, dengan kegiatan yang sangat padat, ternyata adalah pribadi yang sangat menjaga kesehatannya, dengan selalu menyempatkan diri berolahraga bersama keluarga. Karena itulah, meski melakukan banyak kegiatan dalam kesehariannya, Dokter Maulana bersama sang istri dr Nadiyah dan anak-anaknya selalu terlihat sehat, segar dan bugar.
Karena itu, “Marilah kita selalu menyisihkan waktu untuk berolahraga. Agar selalu sehat”, ajak Budidaya.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan Bahagia Futsal Cup, Asep Priatama, pada kesempatan yang sama juga mengatakan, akan selalu berusaha mengadakan turnamen olahraga di Kota Jambi, untuk meningkatkan kecintaan pelajar dan masyarakat Kota Jambi pada dunia olahraga. (*)