Plt. Gubernur Fachrori Letakkan Batu Pertama Pembangunan RS Bhayangkara Mayang Mangurai

886 views

Jambi – Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jambi, Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum berharap agar pembangunan Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Mayang Mangurai Jambi turut meningkatkan pelayanan medis di Provinsi Jambi. Harapan tersebut dikemukakan oleh Fachrori dalam Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Sakit Bhayangkara Mayang Mangurai Jambi, bertempat di seberang Rumah Sakit Bhayangkara yang lama di Jambi Pasar, Senin (11/6).

Kapolda Jambi, Plt. Gubernur Jambi dan jajaran pejabat Polda Jambi secara simbolis meletakkan batu dalam pembangunan rumah sakit tersebut.

Usai peletakan batu pertama pembangunan rumah sakit, kepada wartawan yang mewawancarainya, Fachrori menyatakan dirinya sangat bangga dengan pembangunan rumah sakit Bhayangkara Mayang Mangurai Jambi.

Fachrori berharap dengan pembangunan rumah sakit Bhayangkara Polda Jambi, pelayanan kesehatan di rumah sakit kepolisian meningkat dan lebih baik lagi. “Sehingga masyarakat tidak lagi merasa kesulitan karena rumah sakit yang ada di Provinsi Jambi ini sudah cukup memadai,” ujar Fachrori.

Kapolda Jambi, Brigadir Jenderal Polisi, Drs.Muchlis,AS,MH dalam sambutannya menyatakan, RS Bhayangkara Mayang Mangurai Jambi akan menjadi salah satu rumah sakit yang berkualifikasi baik di Provinsi Jambi dan dapat menjadi rujukan Polri dan masyarakat umum, serta terakreditasi.

Kapolda berpesan agaar pelaksana pembangunan dapat melaksanakan pekerjaan sebaik-baiknya, lancar, tepat waktu dan berdaya guna.

Laporan Wartawan Provinsi Jambi (Syah).

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait