Ketua DPRD dan Bupati Muarojambi Terima WTP

1450 views
MUAROJAMBI–Pemkab Muarojambi dibawah Kepemimpinan Hj.  Masnah Busro SE langsung mendapat kado istimewa dari BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi. Dimana Pemkab Muarojambi berhasil meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Tahun Anggaran 2016.
Opini ini langsung diterima oleh Bupati Hj Masnah Busro dan Ketua DPRD Muarojambi Hj.  Salmah Mahir SE bertempat di gedung BPK RI Perwakilan Jambi Senin (28/5) pagi. Opini WTP ini terasa sangat istimewa karena telah hilang 2 tahun belakangan ini dan kembali dapat diraih berkat kerja keras seluruh jajaran OPD Pemkab Muarojambi.
Dalam sambutannya, Ketua BPK RI Perwakilan Jambi, Drs. Parna MM mengatakan bahwa Opini WTP ini adalah sebuah hasil kerja keras dan niat yang positif dari Pemkab Muarojambi untuk memperbaiki Sistem Informasi Anggaran. “Opini ini kami berikan setelah melalui pemeriksaan panjang oleh tim auditor BPK,  kami menilai Pemkab Muarojambi telah memenuhi semua unsur yang kami tetapkan, Maka untuk LHP Muarojambi tahun 2016 kami berikan Opini Wajar Tanpa Pengecualian,” ujar Parna.
Sementara itu, Ketua DPRD Muarojambi Salmah Mahir mengaku sangat apresiasi atas perolehan WTP oleh pemerintah dari BPK RI perwakilan Provinsi Jambi, prestasi ini kata dia hendaknya harus dipertahankan. “Kami para anggota dewan akan selalu mengsupport setiap kebijakan pemerintah demi terwujudnya masyarakat Muarojambi yang sejahtera, ” ungkap Salmah.
Kepada bupati yang baru dilantik kemudian langsung mendapatkan surprize dari BPK Salmah juga mengucapkan selamat. “Mudah-mudahan ini menjadi motivasi bupati dan wakil bupati untuk membangun Muarojambi masa mendatang, “harapnya. (syah)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait