Rapat Kerja DPRD dan Pemerintah Kabupaten Muarojambi

1563 views

Muarojambi – Delapan fraksi DPRD kabupaten Muarojambi senin siang 27 April menyampaikan pandangan umum fraksi terhadap enam rancangan peraturan daerah atau ranperda Kabupaten Muarojambi.

Pandangan umum fraksi dewan ini disampaikan oleh fraksi partai Golkar, PDI-Perjuangan, Gerindra, Demokrat, PAN, PKB, PPP , Nasdem dan PKS dalam rapat kerja antara DPRD dan pemerintah daerah Kabupaten Muarojambi, ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi, Salmah Mahir.

Dalam pandangan umumnya delapan  fraksi dewan bersependapat dengan pemerintah daerah setempat enam ranperda dijadikan perda, dengan konsekuensinya Ranperda yang bakal dijadikan  perda benar-benar berjalan sesuai dengan harapan.

Masing-masing perda yang ditanggapi oleh fraksi dengan tersebut diantaranya Ranperda penyelenggaraan kepala desa, retribusi daerah, retribusi jasa umum, retribusi izin tertentu, Izin usaha kontruksi serta Ranperda pemberantasan asusila dan pelacuran.(ADV)

Comments

comments

Muaro Jambi Rapat Kerja DPRD

Penulis: 
    author

    Posting Terkait