Tanjung Jabung Barat – Setelah mengembalikan formulir ke DPC Partai Demokrat, Anwar Sadat beserta tim yang mendampingi mengambil formulir ke DPC Partai Gerindra yang beralamat di Jl. Jendral Sudirman RT. 09 Kelurahan Sriwijaya Kuala Tungkal. Sabtu sore (26/10/2019).
Dalam wawancaranya, Ustad Anwar Sadat atau yang disapa UAS mengatakan dirinya berharap pengambilan formulir tersebut, DPC Partai Gerindra untuk dapat mengusung dirinya menjadi bakal calon bupati Tanjung Jabung Barat.
“Alhamdulillah pada kesempatan sore ini kami mengambil formulir di Partai Gerindra Tanjung Jabung Barat, dan harapan kami kepada Partai Gerindra untuk dapat mengusung kami menjadi bakal calon bupati Tanjung Jabung Barat pada periode 2021-2024 dengan demikian kita akan terus mendaftar ke Partai Politik yang ada di Tanjung Jabung Barat,” harapnya.
” Dan kami ucapkan terimakasih kepada Gerindra yang pada sore ini dengan kehadiran kami untuk melangkah lebih jauh demi kesejahteraan masyarakat Tanjung Jabung Barat,” lanjutnya.
Dirinya juga menyampaikan pada Selasa besok akan mengembalikan formulir ke Partai PKS.” Dan kita sudah komunikasi dengan beberapa partai dan InsyaAllah hari selasa kita akan mengembalikan formulir ke Partai PKS,” pungkasnya. (Syah)