
Ansori Hasan, Juru bicara (jubir) Al Haris, menerangkan, jika tim pemenangan Provinsi Jambi sudah lama terbentuk, hanya saja mereka (tim provinsi-red) belum dikukuhkan secara resmi, menyusul hadirnya para tokoh yang ingin bergabung memenangkan pasangan Haris-Sani. ” Tokoh yang kami maksud beragam latar belakang mulai dari tokoh masyarakat, aktivis pergerakan, Ormas/OKP hingga pemuda yang memiliki jaringan dan kemampuan yang tidak diragukan lagi, ” terang Ansori.
Meski tidak menjelaskan secara detail tokoh-tokoh serta pemegang komando pemenangan Haris-Sani tingkat Provinsi Jambi yang akan dikukuhkan dengan protokol kesehatan besok itu, namun Ansori, meyakini orang-orang tersebut telah teruji kiprahnya di bumi sepucuk Jambi Sembilan Lurah. “Kita tunggu saja besok yah,,bakal ada kejutan, ” ungkapnya optimis.
Setelah dilakukan pengukuhan tim pemenangan provinsi sambung Ansori, pasangan Haris-Sani sudah melengkapi syarat menjemput kemenangan karena tim di 11 kabupaten dan kota telah rampung mereka lantik. ” Sebelum pandemi Covid-19 tim pemenangan Haris-Sani untuk kabupaten-kota sudah kita lantik, kemarin tim pemenangan Kota Jambi dan Kabupaten Muaro Jambi, ” sambung mantan Ketua PC GP Ansor Tebo, lewat press release media center Haris-Sani. (opi)