Dinas PUPR Provinsi Jambi Raih Predikat Zona Hijau 2019

807 views

Jambi –Dalam Rangka HUT Provinsi Jambi yang ke-62, 4 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Raih Predikat Zona Hijau yang penilaiannya dilakukan oleh Ombudsman mengenai Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Plt.Gubernur Jambi, Drs. H.Fachrori Umar, M.Hum kepada Kepala Dinas PUPR Provinsn Jambi, Ir. M. Fauzi.Saat diwawancarai, Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi mengucapkan terima kasih kepada para pemimpin pendahulunya yang telah bekerja keras sehingga dapat meraih penghargaan predikat zona hijau.
“Alhamdulillah dan terimakasih banyak kepada para pemimpin terdahulu berkat kerja kerasnya sehingga kami memperoleh predikat Zona Hijau yang dilakukan oleh Ombudsman yakni Standar Operasional Prosedur (SOP) pelayanan kepada masyarakat dan kedepannya akan saya pertahankan dan tingkatkan guna memberikan kepuasan serta kenyamanan kepada seluruh masyarakat Provinsi Jambi,” ungkap Kadis PUPR. (*/Syah)

Comments

comments

Dinas PUPR Provinsi Jambi Raih Predikat Zona Hijau 2019

Penulis: 
    author

    Posting Terkait