Dua Hari Berjalan, UNBK di Batanghari Bebas Hambatan

764 views

Muara Bulian – Terkait surat edaran tentang penigkatan kewaspadaan terhadap resiko penularan infeksi corona virus disease (Covid-19) proses belajar mengajar untuk siswa SLB, Siswa SMA/SMK kelas X dan XI se-Provinsi Jambi telah di liburkan.

Akan tetapi, Gubernur Jambi menghimbau agar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) pada SMK tetap di laksanakan sesuai dengan Prosedur Standar Ujian Nasional (Pos UN) yang terjadwal sejak Kemarin 16 Maret hingga 19 Maret 2020.

Kepala SMKN 1 Batanghari, Zesra.S.Pd,M.Pd mengatakan, “Alhamdulillah, dalam 2 Hari ini proses UNBK berjalan dengan lancar, tanpa ada kendala sedikit pun. Meskipun nanti akan mengalami mati lampu, kami telah menyiapkan genset berkapasitas besar,”Katanya saat di konfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (17/03).

Zesra juga menjelaskan, dalam Ujian Nasional berbasis Komputer ini, sistem pelaksanaan ujiannya akan di lakukan dengan 3 sesi, yang mana dalam satu sesinya akan ada 93 peserta, yang akan mengikuti ujian.

“Untuk UNBK sendiri, jumlah peserta yang mengikuti ujian ada sebanyak 278, yang terdiri dari 260 peserta dari SMKN 1 Batanghari, dan 18 di antaranya siswa dari SMKN 8 Batanghari, yang menumpang ujian di tempat kita,”Ungkapnya.

Sementara itu, peserta yang mengikuti ujian ini terdiri dari berbagai jurusan, diantaranya, Jurusan Keahlian Akuntansi, Pemasaran, Administrasi Perkantoran, Mulimedia dan Teknik Komputer dan Jaringan.

“Kami berharap, selama proses Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) ini berlangsung, semoga selalu berjalan lancar tanpa ada kendala hingga di akhir pelaksanaan UNBK ini,”Harap Zesra.(RUD)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait