H. Bakri Sebut Tiga Kabupaten Bakal Dibangun Halte Penyeberangan 

1167 views

JAMBI – H. Bakri Anggota DPR RI Komisi V menyatakan di tiga kabupaten dalam Provinsi Jambi bakal dibangun halte penyeberangan yang dibiayai dana APBN.

Halte tersebut kata Bakri diperuntukkan bagi masyatakat yang tinggal di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) dengan lebih mengandalkan transportasi jalur air.

Tiga kabupaten yang menjadi lokasi pembangunan halte penyeberangan tersebut kata Bakri kepada awak media Senin (10/12) hari ini adalah Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), dan Kabupaten Muaro Jambi. “Halte ini untuk memperlancar aktivitas masyarakat yang mengunakan transportasi air, ” tutur H. Bakri.

Dibangunnya halte penyeberangan sambung H. Bakri yang notabenenya juga kembali mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dapil Provinsi Jambi Nomor Urut 1 dari PAN ini, sangat bermanfaat dan multi fungsi karena selain jadi tempat titik kumpul para penumpang juga bisa dijadikan tempat bongkar muat hasil pertanian, perkebunan, serta barang lainnya. “Halte yang dibangun dengan APBN nantinya sangat bagus bisa naik turun menyesuaikan kondisi air, jadi tak pengaruh ketika air pasang, ” tandas Bakri. (yop)

 

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait