Komisi III DPRD Sambangi Bangunan di SMPN 5

506 views

Abdullah : Berterimakasih Ditengah Kesibukan Masih Sempat Berkunjung

MUARASABAK, RJC – Beberapa orang dari Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Senin (21/6/2021) menyambangi SMPN 5 di Kecamatan Geragai Senin, melaksanakan fungsi pengawasan.

Komisi III tersebut yakni Firmansyah Ayusda selaku Ketua bersama H Kurnaini, Musabakoh dan Ahmad Fadilah, kami menjalankan amanah masyarakat, fungsi pengawasan dan melihat langsung kegiatan pembangunan atau perbaikan rehap gedung SMPN 5 Tanjabtim.

Mereka berharap pelaksanaan harus sesuai dengan spek dan tepat waktu yang telah ditentukan Dinas Pendidikan Tanjabtim, ungkapnya.

Sementara Kepala Sekolah SMPN 5 Tanjabtim, Abdullah, S. Pd I, mengucapkan terimakasih atas kunjungan Komisi III Anggota DPRD Kabupaten Tanjabtim. Ditengah kesibukan masih sempat berkunjung kesini (SMPN 5_ Red), jelasnya.

Adanya kunjungan Anggota Komisi III DPRD Tanjabtim mengetahui kondisi dan situasi Sekolah kami, Semoga kedepannya akan menjadi perhatian dan menjadi lebih baik lagi, ucap Abdullah.

SMPN 5 Tanjabtim mendapatkan Rehabilitasi sedang/berat, APBD Kabupaten Tanjabtim Tahun 2021 melalui (DAK Bidang Pendidikan Sub Bidang SMP), pelaksana CV. Kolang Nauli Arga dan Konsultan Pengawas CV. Pradita Karya Consultant. (4N5)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait