KONI Semangati Atlet Judo Tanjabbar yang Berlaga di Monas Open International

1381 views

rakyatjambi.co,OLAHRAGA- Ketua Tim Monitoring KONI Tanjabbar, Feri Elvianto.SH mengingatkan, para atlet Judo Tanjabbar yang berlaga pada Monas Open Internasional Judo Champion Ship Tahun 2017 di Gedung Kelapa Gading Jakarta dapat bertanding dengan sepenuh jiwa raga.

Feri juga berharap agar para atlet optimis dengan kemampuan yang mereka miliki, serta berusaha untuk mengalahkan lawan dengan kesatria dan menjunjung tinggi sportivitas.”Kami dari KONI Tanjab Barat selalu mendukung para atlet di setiap event yang membawa nama Tanjab Barat. Kami berdoa agar atlit Judo Tanjab Barat bisa menoreh hasil yang terbaik dalam open ini. Selamat bertanding dan semoga para atlet dapat mengharumkan nama Tanjab Barat,” ujar Feri kepada media Wartawan, Jum’at (1/12) .

Ia menyebutkan, Sebanyak 7 atlet Judo Kabupaten Tanjabbar telah berada di Jakarta sejak tanggal 29 November 2017. Mereka mengikuti Open Internasional Judo Champion Ship Tahun 2017 yang berlangsung mulai 29 November hingga 4 Desember 2017 mendatang.

Kepada para atlet yang bertanding, Feri berpesan agar tetap mendengarkan instruksi para pelatih.

Menurut Feri, Ini merupakan kesempatan luar biasa untuk mengharumkan nama Kabupaten Tanjabbar di kanca International, yang tidak semua orang bisa ikut dan melakukannya.”Jaga stamina, konsentrasi dan percaya diri,” terang pria yang juga menjabat Ketua Umum Pemuda Pancasila (PP) Tanjabbar ini.

Khususnya kepada para atlet binaan KONI Tanjabbar yang ikut pada kejuaraan tersebut, Feri menekankan, ajang Open ini supaya dapat dijadikan tolak ukur untuk degradasi pembinaan.

Oleh karenanya, para atlet binaan KONI Tanjabbar harus bisa meningkatkan prestasinya.”Ini suatu kesempatan yang harus dimanfaatkan dengan baik,”ulasnya.

Begitu juga kepada atlet-atlet junior, KONI Tanjabbar sangat berharap ajang Internasional tersebut dapat dimanfaatkan untuk mengukir prestasi baru.“Instruksi dari pelatih harus tertanam dalam diri, Itu harus diingat. Saya yakin para atlet-atlet sudah siap menghadapi pertandingan,”harapan Feri kepada seluruh atlet yang ikut bertanding. (tim)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait