Meraih Perunggu di Kejuaran Dunia, Yunika Targetkan Emas di Iven Nasional

730 views

Guru Olah Raga Asy-Syifa Al-Inayah Jambi Raih Medali Perunggu di Ajang Kejuaran Dunia Kempo

Kota Jambi, – Salah satu guru olah raga SDIT Asy-Syifa Al-Inayah 6 Kota Jambi, Yunika Asyora,S.Pd, berhasil merebut piala perunggu atau juara tiga di ajang Kejuaran Dunia Kempo ke-18 di Hammaamet, Tunasia beberapa waktu lalu.

Keberhasilan Yunika Asyora membuat kebanggaan tersendiri buat Indonesia khususnya Asy-Syifa Al-Inayah Jambi, karena mampu menambah deretan prestasi ke ajang kelas dunia untuk sekolahnya.

Bersaing dengan berbagai perwakilan Dunia, Yunika Asyora berhasil mengalahkan pesaingnya dan mampu meraih juara perunggu, itu adalah keberhasilan yang luar biasa dan patut di apresiasi.

Dengan keberhasilan ini Yunika Asyora akan terus berlatih dan melatih agar nanti lebih baik lagi hingga mampu menciptakan generasinya berikut di Asy-Syifa Al-Inayah, dan pasti tidak membuat sang juara ini menjadi berpuas hati dan selalu rendah hati.

Jika nanti diizinkan dan di ridhoi Allah SWT Yunika Asyora akan Kembali mengikuti ivent nasional Indonesia di Malang pada bulan November nantinya, target yang diraih adalah medali Emas.

“ Saya mengucapkan terimakasih kepada Abah dan Umi sebagai ketua yayasan Asy-Syifa, kepala sekolah SDIT Asy-Syifa Al-Inayah 6 Kota Jambi, para guru-guru yang telah mensupport saya dari sebelum berangkat hingga meraih juara sampai pulang, anak-anak murid Asy-Syifa yang juga selalu mensupport dan kedua orang tua yang telah mendukung saya,” ujar Yunika Asyora.

Yunika Asyora menyampaikan nanti bakal ada penerusnya yang akan di didiknya melalui Asy-Syifa Al-Inayah agar menjadi juara dan mengikuti ajang-ajang kejuaran ditingkat daerah hingga Internasional. (Rw)

Comments

comments

Meraih Perunggu di Kejuaran Dunia Yunika Targetkan Emas di Iven Nasional

Penulis: 
    author

    Posting Terkait