Pemkab Tanjab Barat Galakan Gerakan Jumat Bersih

1294 views

photomirror_20172101545153

rakyatjambi.co, KUALA TUNGKAL- Pegawai satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) melaksanakan gerakan Jumat bersih atau kerja bakti, yang dipusatkan di Kelurahan Kampung Nelayan, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjabbar, Jumat (10/02/17) pagi.

Gerakan Jumat bersih ini juga di ikuti langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Tanjabbar, H. Safrial MS-Amir Syakib serta Sekda Tanjabbar, Ambok Tuo.

Bupati Tanjabbar, H. Safrial MS mengatakan, kegiatan Jumat bersih ini merupakan program Pemerintah Kabupaten Tanjabbar yang bertujuan untuk memberi sepirit kepada masyarakat agar lebih sadar terhadap kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan.”Supaya masyarakat juga sadar bahwa bersih itu penting,”kata Bupati Safrial usai melakukan Jumat bersih.

Safrial menilai peran aktif dari masyarakat juga sangat diharapkan dalam membantu menjaga kebersihan dan adanya kesadaran untuk membersihkan lingkungan.”Kedepan kita akan menyiapkan tong sampah di wilayah Kuala Tungkal agar Tungkal menjadi Kota bersih,”terang suami Cici Halimah.

Lebih jauh Bupati Safrial menambahkan, kedepan pihaknya akan terus menggalakan Kegiatan Jumat Bersih di Kota Kuala Tungkal. Bahkan politisi PDI Perjuangan tersebut akan membuat perbub soal Kebersihan ini.”Kalau perbub nanti sudah dibuat maka bakal ada sanksi bagi masyarakat yang membuang sampah sembarangan,”tutupnya.

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait