Puluhan Polisi Jaga Ketat Festival Arakan Sahur Minggu Kedua

1541 views

 

rakyatjambi.co, KUALA TUNGKAL – Kepolisian Resort Tanjab Barat menurunkan puluhan personil untuk pengamanan lalu lintas saat kegiatan malam festival arakan sahur minggu kedua yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat, Sabtu (03/06/) malam.

Kapolres Tanjab Barat, AKBP Alfonso Doly Gelbert Sinaga melalui Kasat Lantas IPTU Agustina Wijayanty mengatakan, untuk pengamanan jalannya festival arakan sahur Polres Tanjab Barat menurunkan sebanyak 72 orang personil.”Sekitar 72 personil dari seluruh satuan Polres Tanjab Barat diturunkan, baik untuk pengamanan maupun pengaturan arus lalu lintas untuk memberikan akses pada peserta pawai mulai dari start hingga finis, demikian juga bagi warga yang menonton,” kata Kasat Lantas Polres Tanjab Barat, IPTU Agustina.

Kasat menambahkan, dengan adanya arak-arakan pawai takbir, sejumlah ruas jalan yang dilalui peserta pawai dialihkan selama beberapa menit. Personil ditempatkan di jalan poros, pertigaan dan perempatan jalan untuk mengamankan arus kendaraan agar tidak mengganggu jalannya festival.”Selama festival berlangsung belum ada kendala yang dihadapi dilapangan, dan termasuk laporan adanya kecelakaan lalu lintas yang terjadi sehingga pelaksanaan pawai taaruf aman dan lancar,” tandas Polwan cantik ini.

Terpisah, Kapolres Tanjabbar AKBP Alfonso Doly Gelbert Sinaga memberikan apresiasi jajarannya yang intensif melakukan pengamanan jalannya festival arakan sahur ini.

Selain Anggota Polres anjab Barat, puluhan anggota TNI, personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), puluhan anggota Dinas Pehubungan juga terlibat dalam pengamanan, termasuk Pasukan Orange Dinas Lingkungan Hidup juga ikut turun membersihkan sisa-sisa sampah festival arakan sahur. (eko)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait