Putra Terbaik Jambi Dilantik jadi Pj. Bupati, Teman Sekelas Ihsan Bertahan di Benteng

8093 views
JAMBI –  Senin malam 22 Mei 2023, Gubernur Jambi H. Al Haris resmi melantik Pejabat (Pj) Bupati yang ditetapkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.
             Mereka yang dilantik di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, itu adalah Pj. Bupati Sarolangun Bachril Bakri, Karo Perencanaan Kemdagri RI, kemudian Pj. Bupati Muaro Jambi, Bachyuni Deliansyah dan Pj. Bupati Tebo, Aspan, berbeda dengan Pj. Bupati Tebo, Bachyuni, Pj. Bupati Muaro Jambi dengan Aspan Pj. Bupati Tebo mereka ikut dilantik karena menerima perpanjangan SK Kemendagri.
              Dari sederetan nama Pj. Bupati yang dilantik tersebut merupakan putra daerah terbaik Jambi, tak hanya di Jambi, di kabupaten lain juga diisi putra terbaik dari Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah seperti Pj. Bupati Bengulu Tengah (Benteng), Provinsi Bengkulu yakni Dr. Heriyandi Roni, M.Si.
          Sejumlah nama Pj. Bupati benar adalah putra terbaik Jambi diakui oleh sejumlah sahabatnya dari berbagai kalangan seperti dikatakan Ihsanudin, teman Dr. Heriyandi Roni, M. Si, di Kelas 3 sos 3 SMA Negeri 1 Jambi 87. “Bukti kita punya putra terbaik mereka tak tergantikan sebagai Pj. Bupati seperti sahabat kami Dr. Heriyandi, beliau dipertahankan karena kinerja terbukti bisa menjadikan Kabupaten Benteng jadi lebih baik, ” terang Ihsan Ketua Umum Komunitas Facebook Indonesia (KFI) yang juga merangkap sebagai Ketua DPW Relawan Anies P-24 Provinsi Jambi, Ketua Umum Amdi Provinsi Jambi, Ketua KLPI Provinsi Jambi.
            Lebih lanjut Ihsan juga mengucapkan selamat atas di lantiknya putra terbaik Jambi yang telah di lantik menjadi Pj. Bupati Muaro Jambi, Sarolangun, Tebo dan Kabupaten Benteng.  ” Semoga dengan jabatan yang diemban amanah dan ekonomi masyarakat terperhatikan karena sehebat hebatnya pejabat kalau tidak dapat menggerakkan perekonomian rakyat, (tarap perekonomian rakyat menjadi meningkat-red), artinya sama saja dengan tidak memiliki pemimpin yang perhatian pada rakyat, ” ucap Ihsan dengan maksud memberikan bisikan pesan kepada sahabatnya yang jadi Pj. Bupati tersebut. (opi)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait