Satgas Saber Pungli Batanghari Dianggap Masyakarat Tidak Komitmen

1212 views

Saber-Pungli

Laporan Hanafie

BATANGHARI–Penyeledikan perkara pungli di dinas perhubungan kabupaten batanghari dihentikan oleh tim saber pungli. Menurut kajian tim, nilai pungutan yang dikutip petugas terlalu kecil sehingga kasus ini tidak dilanjutkan ke tahap penyidikan. Sejumlah aktifis anti korupsi menyayangkan penghentian penyelidikan perkara pungli di dishub batanghari tersebut.

Ketua LSM Peduli Bangsa menilai satgas saber pungli setengah hati dalam memberantas praktek pungutan liar terhadap oknum dishub batanghari. Eli Zukri menerangakan dengan tidak dilanjutkannya ke tahap penyidikan, tim saber pungli terkesan melindungi oknum petugas dinas perhubungan kabupaten batanghari yng terajaring operasi tangkap tangan pada 20 januari 2017 di depan terminal muara bulian. Selain itu alasan tim satgas saber pungli juga di anggap kontra diktif dengan perintah presiden joko widodo yang menginginkan praktek pungli diberantas walau cuma seribu rupiah. “Penghentian perkara ini memunculkan kesan jika satgas saber pungli melindungi oknum yang terlibat operasi tangkap tangan.” Pungkas Eli Zukri ketua LSM Peduli Bangsa.

LSM Peduli Bangsa berencana akan melaporkan hal ini ke tim satgas Saber Pungli provinsi dan pusat terkait penghentian penyelidikan perkara pungli di dishub batanghari.

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait