SKK Migas PetroChina Beri Bantuan 500 Paket Sembako ke PWI Provinsi Jambi

772 views

Jambi – Sebanyak 500 paket bantuan dari SKK Migas Petrochina untuk anggota PWI mendapat apresiasi dari Ketua PWI Provinsi Jambi H. Ridwan Agus, Hal ini dikatakannya saat diwawancarai awak media, bertempat di Kantor PWI Provinsi Jambi, Rabu (13/05/2020).

“Alhamdulillah ada bantuan dari SKK Migas Petrochina sekitar 500 paket untuk para Anggota PWI Provinsi Jambi, Terimakasih kami kepada Petrocina semoga amal ibadah berkah kepada kita bersama,” ujarnya.

Sementara itu Government and Relation Superintenden SKK Migas Petrochina Saipul mengatakan bantuan paket ini semoga bermanfaat dan berharap Covid-19 ini segera berlalu sehingga aktivitas kembali secara normal. ” seperti yang disampaikan Ketua tadi alhamdulillah hari ini kita bisa berkumpul bersama, kami dari SKK Migas Petrochina memberikan apa yang kami bisa sebelumnya juga kami memberikan bantuan kepada masyarakat disekitar wilayah operasi kami dan juga kami memberikan bantuan-bantuan alat perlindung diri dan hal – hal yang terkait dengan Covid-19,” ujarnya.

” SKK Migas Petrochina untuk komit membantu pemerintah memerangi Covid-19 ini, mudah-mudahan apa yang kami berikan ini bisa memberikan manfaat dan harapan kami Covid-19 ini segera berlalu dan kita bisa beraktivitas kembali secara normal,” pungkasnya. (*/Syah)

Comments

comments

SKK Migas Petrocina Beri Bantuan 500 Paket Sembako ke PWI Provinsi Jambi

Penulis: 
    author

    Posting Terkait