M. Thahir : Calon jamaah haji tahun ini mendapatkan kuota yang luar biasa.
Jambi – Pada tahun ini untuk keberangkatan calon jamaah haji Provinsi Jambi mendapatkan kuota yang luar biasa dibandingkan kuota tahun sebelumnya, Hal ini disampaikan oleh Kemenag Provinsi Jambi M. Thahir saat diwawancarai dirumah dinas Gubernur Jambi usai acara pelepasan STQN beberapa hari yang lalu. Jumat (14/7/207).
M. Thahir mengatakan jumlah kuota calon jamaah haji di Provinsi Jambi tahun ini sebanyak 2.912 orang artinya ada peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 2093 orang.” Calon jamaah haji tahun ini mendapatkan kuota yang luar biasa dengan jumlah 2.912 oang, dan pada tahun lalu hanya 2093 orang,” ujar M. Thahir.
Sambungnya, calon jamaah haji tahun ini berjumlah 7 kloter dan tahun lalu hanya 5 kloter.
Berkaitan dengan pemberangkatan calon jamaah haji di Provinsi Jambi sesuai dengan kesepakatan, M. Thahir menyampaikan bahwa untuk keberangkatan gelombang kedua pada tanggal 17 Juli dan calon jamaah haji sudah masuk di asrama, karena pada tanggal 18 Juli akan diberangkatkan ke Bandara Internasional Hang Nadim, Batam.” kami juga sepakat bahwa calon jamaah haji berangkat melalui gelombang kedua pada tanggal 17 Juli calon jamaah haji sudah masuk asrama dan karena pada tanggal 18 akan kita berangkatkan ke Bandara Hang Nadim, Batam,” paparnya.
M. Thahir berharap agar pelaksanaan calon jamaah haji tahun ini tertib begitu juga dengan pelayanan,” Mudah – mudahan calon jamaah haji tahun ini semakin baik, tertib, demikian juga dengan pelayanan yang kami laksanakan dan kami usahakan akan semaksimal mungkin,” harapnya.
Dirinya juga menghimbau kepada calon jamaah haji agar menjaga kesehatan,” Calon jamaah haji agar kiranya menjaga kesehatan, dan setiap kloter akan dibantu dengan tim kesehatan,” himbau M.Thahir.
M. Thahir mengingatkan pada keberangkatan haji tahun ini ada perubahan jadwal sesuai dengan kesepakatan,” Perlu saya ingatkan pada keberangkatan haji tahun ini ada perubahan skejul, biasanya kita berangkatkan tengah malam dan pada tahun ini keberangkatan pada sore hari, sesuai dengan hasil kesepakatan,” jelasnya.
Terkait dengan kesiapan asrama haji hingga saat ini sudah mencapai 92% yang akan digunakan calon jamaah haji di Provinsi Jambi,” Untuk kesiapan asrama haji sudah 92% lantai dasar, dan lantai 1-3 sudah bisa digunakan untuk calon jamaah haji,” pungkas M. Thahir.
Laporan Wartawan Provinsi Jambi (Syah)