Jambi – Universitas Nurdin Hamzah (UNH) Jambi sukses menggelar Wisuda pertama. Adapun jumlah mahasiswa/i yang di wisudakan sebanyak 172 orang, bertempat di Hotel Abadi Suite Jambi. Rabu (17/011/2021).
Hadir dalam acara tersebut Gubernur Jambi yang di wakili oleh Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, Kepala LlDIKTI yang di wakili oleh Yandri selaku Sekretaris LlDIKTI X, Ketua Umum YDNH Revany Devy dan juga selaku Ketua BPH UNH, Sekretaris YDNH, Rektor dan Wakil Rektor, serta para Dosen UNH.
Rektor Universitas Nurdin Hamzah (UNH) Jambi Dr. Ir. H. Riswan, M.S.i menyampaikan apresiasinya atas suksesnya acara tersebut. ” Kegiatan ini merupakan wisuda I dan Dies Natalis ke I atas nama UNH yang diikuti 172 wisudawan terdiri dari prodi Sarjana Informasi (SI) sebanyak 81 orang, Teknologi Informasi (TI) 53 orang, Ilmu Pemerintahan (IP) 22 orang, dan Ilmu Komunikasi (IK) 16 orang,” katanya.
Dirinya mengatakan penggabungan tata kelola Universitas semakin baik guna SDM Provinsi Jambi kedepannya. Selain itu, Dirinya menambahkan bahwa perkembangan dosennya sendiri untuk Universitas Nurdin Hamzah Jambi (UNH) 90 persen sudah serdos. 3 dosen lagi melanjutkan studi S3, 2 dan Fisipol, 1 dari Filkom.
Adalah progres kedepannya, akan dibangun UNH Center. ” Progresnya kita akan bangun UNH Center, Pasca Sarjana S2 Fakultas Fisipol dengan dukungan YDNH,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum yayasan Dewi Nurdin Hamzah, Revany Devy menyampaikan rasa terimakasih nya kepada semua elemen yang telah mensukseskan acara wisuda UNH yang pertama” Terimakasih kepada penyelenggara atau panitia wisuda telah bekerja keras untuk mensukseskan kegiatan wisuda ini,” katanya.
Tak hanya itu, Ia juga mengucapkan terimakasih kepada wisudawan, dan orang tua wali atas mempercayai proses pendidikan anaknya di Universitas Nurdin Hamzah Jambi.” Apa yang diraih putra/putri bapak semoga menjadi pribadi yang baik dan siap memiliki kemampuan kerja,” pungkasnya.
Sementara itu Wakil Gubernur Jambi H.Abdullah Sani berharap mudah-mudahan para wisudawan UNH dapat bersinergi dalam mewujudkan Jambi Mantap, dengan SDM yang di miliki.
“Untuk para wisudawan mudah-mudahan kalian dapat bersinergi dalam memajukan Provinsi Jambi kedepannya,” pungkasnya.
Selanjutnya, Firdaus Humas UNH Jambi sangat mengapresiasi atas diwisudakannya mahasiswa/i dengan jumlah 172 orang yang terdiri dari beberapa prodi. Dan ia berharap dapat berkontribusi dan bersinergi untuk pembangunan di Provinsi Jambi.” Selamat kepada 172 wisudawan yang telah meraih gelar Sarjana. Gelar sarjana yang telah di dapatkan hari ini adalah berkat perjuangan yang tidak mudah. Selain itu, segenap kemampuan tanpa kenal lelah telah tercurahkan. Semoga kedepannya para wisudawan dapat berkontribusi untuk masyarakat luas,” singkatnya. (Yn)