Wakil Gubernur Jambi Fachrori Hadiri Pelantikan Pengurus Wilayah Al – Jam’ Iyatul Washliyah Jambi Periode 2017 – 2022

1243 views

IMG-20170128-WA0064

Jambi – Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar menghadiri acara pelantikan kepengurusan Wilayah Al – Jam’Iyatul Washliyah Provinsi Jambi periode 2017 – 2022, acara digelar dirumah Dinas Gubernur Jambi sekitar pukul 10.00 wib, Sabtu ( 28/1/2017 ).

Adapun jumlah kepengurusan Wilayah Al – Jam’Iyatul Washliyah Provinsi Jambi yang dilantik sebanyak 25 orang, pelantikan tersebut langsung membacakan ikrar sebagai kepengurusan sesuai dengan peraturan dan tugas tanggung jawabnya.

Dalam sambutan Ketua Pengurus Wilayah Al – Jam’Iyatul Washliyah Provinsi Jambi Prof. Drs. H.M Hasbi Umar, MA, Ph.D mengatakan meskipun organisasi ini belum sepopuler dengan organisasi lain namun demikian organisasi Al – Jam’ Iyatul Washliyah akan besar.” saya berkeyakinan bahwa organisasi ini akan besar dan eksis dimasyarakat Jambi ini.” kata Hasbi Umar.

Hasbi Umar juga mengatakan organisasi Al – Jam’ Iyatul Washliyah juga bergerak dibidang pendidikan yang berbasis Islam, untuk meningkatkan pendidikan tersebut nantinya akan ada sekolah Al – Jam’ Iyatul Washliyah di 11 Kabupaten / Kota se – Provinsi Jambi.

Adapun sekolah yang sudah berdiri yakni di Kabupaten Muaro Jambi, sebagai wadah sekolah yang berbasis ke Islaman dan akan terus berkembang.

Sementar itu Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar mengatakan berdirinya organisasi Al – Jam’ Iyatul Washliyah dapat membantu masyarakat Jambi akan terwujudnya kesejahteraan dalam ditengah kehidupan bermasyarakat.

Fachrori Umar juga menambahkan dengan adanya program yang nantinya sudah diterapkan semoga dapat membawa perubahan Jambi yang lebih baik lagi,” program organisasi ini semoga dapat membantu Pemerintah,” pungkas Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar.

Laporan Wartawan Provinsi Jambi, (Syah/adv)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait