Walikota Fasha Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Akibat Kompor Meledak

1253 views

KOTAJAMBI–Wali Kota Jambi Syarif Fasha memberikan bantuan kepada keluarga yang menjadi korban musibah kebarakan akibat kompor gas yang meledak.”Atas nama Pemerintah Kota Jambi, menyampaikan prihatin yang mendalam atas musibah ini, semua yang menimpa saudara-saudara kita ini tentu tidak ada yang menginginkannya,” kata Fasha saat menjenguk korban yang di rawat di RSUD Raden Mattaher Jambi.

Pemerintah Kota Jambi memberikan bantuan dana juga bantuan sandang pangan yang disesuaikan dengan tingkat kerusakan yang disebabkan kebakaran tersebut, sebelumnya akan didata lebih dahulu oleh petugas dari instansi terkait. “Nanti kita berikan bantuan dana yang disesuaikan dengan tingkat kerugiannya,” katanya.
Dalam peristiwa itu tiga orang dalam satu keluarga di mengalami luka bakar cukup serius akibat kompor gas meledak saat hendak memasak di rumahnya pada Rabu (18/1) malam, yang disusul dengan kebakaran.
Musibah tersebut terjadi di RT 11 Kelurahan Simpang IV Sipin, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi.
Ketiga korban penghuni rumah yang mengalami luka bakar tersebut Elmawati (25), Bujang (80) dan Munah (70). Para korban yang mengalami luka bakar langsung dilarikan warga sekitar ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
Setelah menjenguk korban, Fasha menjelaskan bahwa dua korban yang masih di rawat ini dalam keadaan kritis, karena mengalami luka bakar yang mencapai 90 persen. “Kondisinya sudah sangat kritis, kita minta doa dari masyarakat dan keluarga agar tabah menghadapi cobaan ini,” kata dia.
Ia mengingatkan agar musibah ini dapat menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk berhati-hati dalam penggunaan alat rumah tangga seperti kompor gas dan instalansi listrik. “Kedepannya agar masyarakat lebih berhati-hati khususnya ibu-ibu kalau memasak menggunakan kompor gas jangan kita sampai lalai dengan hal seperti ini terjadi lagi,” kata Fasha.(nik/adv)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait