CSR Petrochina “Peti Mati”

1335 views

MUARASABAK, RJC- Suwarno salah satu Masyarakat Desa Pandan Sejahterah Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) Berujar perhatian Petrochina terhadap Masyarakat sangat Kurang, semua CSR Petrochina Hanya sebatas seremonial belaka, karena dari sekian banyak pengajuan, sangat susah untuk didapatkan atau terealisasi, dari 100 pengajuan cuma 1 yang kabul, ungkapnya, kemarin Rabu (20/2/2019).

Dengan beribu alasan dari Petrochina berkilah,pengajuan harus diajukan kepemda, sebaliknya Pemda ke Petrochina, jadi kita masyarakat bingung, dari dulu sampai saat ini, namun semua pengajuan dan permohonan dari kami tidak terealisasi, tukas Suwarno.

Dimana kepedulian Petrochina?  Ia juga berkesan resiko bila terjadi ledakan, masyarakat sekitar sini yang menanggung akibatnya, seperti contoh terjadi diporong, berkacalah dengan kejadian tersebut, masyarakat sekitar yang menderita, bila ada bencana baru dibantu, untuk apalagi tandasnya.

Seharusnya ekonomi masyarakat diperhatikan, pendidikan, Kesehatan dan lainnya, tapi kenapa keluhan dari masyarakat sini kok susah, tanya Suwarno.

Asap dari Petrochina juga dikeluhkannya, asap akan mengendap bila Malam menjelang subuh turun dibawah embun, meracuni tanah masyarakat, mana ada tanaman cabe disini yang berhasil, boleh kita uji, tantangnya, kami di Geragai susah dan belum pernah berhasil menanam cabe, itu limbah dari asap Petrochina, jelasnya.

Ada bantuan yang diberikan yakni Kotak peti mati, nampaknya itu yang paling gampang, yang setiap orang mati selalu datang kotak peti mati, dari bantuan Petrochina, emangnya orang butuh peti mati semua? Itu yang membuat jengkel masyarakat, seharusnya adalah kepedulian atau inisiatif Petrochina kepada masyarakat langsung, paparnya.

Suwarno berharap kepada bapak Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto untuk memperhatikan masyarakat setempat dipermudahlah, kalau yang besar besar ya silakan melalui Pemda Tanjabtim, namun yang kecil tolonglah masyarakat kami dan sampaikan kepetrochina jangan banyak tahapan dan dipersulit masyarakat kecil seperti kami ini.

Sementara Suwandi Camat Geragai menyebutkan jarang dibantu, adalah beberapa dibantu dari Petrochina secara seremonial, katanya.(4N5)

 

 

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait