Asdatun Kejati Jambi Ikut Upacara HUT Provinsi Jambi Ke-67

276 views

JAMBI – Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara kejaksaan Tinggi Jambi Dr. Agus Irawan mengikuti upacara HUT Provinsi Jambi digelar di lapangan utama Kantor Gubernur Jambi, Sabtu (6/1/2023)

Provinsi Jambi yang berjuluk negeri ‘Sepucuk Jambi Sembilan Lurah’ tepat berusia 67 tahun kini terus berkembang sesuai dengan tema pada ulang tahun kali ini, Provinsi Jambi Maju, Melaju dan Mantap.

Bertindak selaku Inspektur Upacara Wakil Gubernur Drs. H. Abdullah Sani, M.Pdi menyampaikan dengan semangat bersama, keharmonisan, dan iklim persaudaraan kekeluargaan yang diciptakan pemimpin dari tingkat Forkopimda Provinsi Jambi hingga ke masyarakat membawa Jambi Mantap. Peringatan Hari Ulang Tahun Provinsi Jambi yang ke-67 tahun 2024 ini mengangkat tema “Provinsi Jambi Maju, Melaju, dan Mantap”.

Wagub juga tak henti-hentinya terus mengajak seluruh Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Jambi, dan pelaku kepentingan lainnya untuk tetap menjaga dan meningkatkan sinergi dan kesatupaduan serta mengupayakan inovasi dan terobosan untuk meningkatkan kualitas pembangunan dan pelayanan publik.

Upacara ini diikuti sekitar 1.000 ASN di lingkungan Pemprov Jambi juga tururt dihadiri jajaran Forkopimda Provinsi Jambi.

Diakhir acara Asdatun Dr. Agus Irawan atas nama Plt. Kejati Jambi beserta jajaran mengucapkan “Dirgahayu ke-67 Provinsi Jambi, semoga semakin maju, melaju dan mantap” jelas Dr. Agus, Asdatun Kejati Jambi. (*)

Comments

comments

Asdatun Kejati Jambi Ikut Upacara HUT Provinsi Jambi Ke-67

Penulis: 
    author

    Posting Terkait