Dewan Sesalkan Kinerja Disdik Membiarkan Bangunan SD Negeri Seperti Kandang Kambing

1386 views

IMG-20160805-WA0003

—Laporan Wartawan Rakyatjambi.co, Eko wijaya—

rakyatjambi.co, KUALA TUNGKAL- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Meminta agar Dinas Pendidikan Tanjung Jabung Barat, lebih proaktif untuk menindaklanjuti persoalan khusus tentang bangunan sekolah.

Anggota Komisi I DPRD Tanjabbar H. Muhammad Fadli, SH mengakui prihatin dengan kondisi SDN 34/V yang berlokasi di parit 10 RT.15 Kelurahan Bram Itam Kiri, Kecamatan Bram Itam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Melaksanakan aktivitas belajar mengajar dengan kondisi berdinding seng dan daun nipah seadanya.” DPRD dan Pemerintah saat ini berusaha meningkatkan mutu, fasilitas termasuk tenaga pengajarnya. Supaya Kabupaten Tanjung Jabung Barat disegi pendidikan bisa sejajar dengan Kabupaten lain,” Ungkap Fadli.

Kata Fadli, Berkenaan dengan SDN 34, dirinya meminta secepatnya Dinas Pendidikan dan pihak terkait lainnya supaya lebih proaktif.” Iya dalam arti kata harus jemput bola. Jangan duduk dibelakang meja saja, Kalau memang ada laporan sekecil apapun cepat ditindaklanjuti,” sebutnya.

Dirinya mengatakan, Kenapa demikian karena kondisi SD 34 yang berdinding seng dan nipah, Terus mengalami kebocoran pada atapnya dan memerlukan penangan serius.” Apalagi saat ini DPRD sedang membahas APBD perubahan, Kalau memang perlu dilakukan perehaban, Iya segera dimasukkan usulannya. Jangan sampai anak-anak didik kita. Belajar dibawah atap bocor, Satu kelas dijadikan dua kelas. Tentunya tidak bisa diharapkan mendapat hasil yang memuaskan saat proses belajar mengajar,” tegasnya.

Ditambahkannya, Dengan kondisi seperti itu dirinya kembali menghimbau kepada Dinas Pendidikan maupun pihak yang berkompeten lainnya agar dapat secepatnya mengambil langkah-langkah guna menindaklanjuti persoalan yang dihadapi SDN 34/V yang bangunan sekolahnya seperti kandang kambing.“Saya rasa bisa diambil tindakan, Jangan sampai kita hanya tutup mata dan tutup telinga. Pemerintah inikan melayani rakyat, kalau tidak mau melayani rakyat lebih baik mundur saja,” ucapnya.

Disinggung adanya pengajuan yang dilakukan oleh pihak sekolah namun belum ada tindaklanjut? kata Fadli dirinya menyebut kalau memang ada usulan seperti itu hendaknya cepat ditindaklanjuti.” Jangan sampai masalah ini berlarut-larut. Nantikan yang rugi anak didik kita, Dunia pendidikan, Dan tentunya Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Nanti orang melihat kok masalah sekecil ini tidak bisa diselesaikan,” jelas politisi PKB ini.

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait