Gubernur Zola Buka Lomba Pacu Perahu HUT Prov Jambi ke-60

1486 views

img-20170108-wa0030rakyatjambi.co, JAMBI – Pada perayaan Ulang Tahun (HUT) ke-60 Provinsi Jambi, semakin meriah dengan diselenggarakannya Lomba Pacu Perahu yang dilasanakan di Sungai Batanghari di kawasan Kelurahan Olak Kemang, Kota Jambi, pada hari Minggu siang sekitar pukul 16.00 WIB (08/01/17). Acara pelepasan peserta Lomba Pacu Perahu dilakukan oleh Gubernur Jambi H. Zumi Zola, S. TP, MA, diatas ponton pengangkut batubara.

Turut hadir dalam pelepasan lomba tersebut, Wakil Gubernur Jambi, Drs. H. Fachrori Umar, M.Hum, Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, H. Erwan Malik, dan Ketua DPRD Provinsi Jambi, H.Cornelis Buston.

Bapak Gubernur menyampaikan pesan dan kesannya saat dihadapan awak media, “Lomba Pacu Perahu sudah menjadi tradisi dalam setiap ulang tahun Provinsi Jambi, termasuk Lompa Pacu Perahu Naga. Saya dan Pak Wagub sangat bersyukur, peserta Lomba Pacu Perahu tahun ini lebih banyak daripada tahun sebelumnya (tahun 2017 jumlah peserta 39, tahun 2016 jumlah peserta 28), artinya animo masyarakat semakin meningkat, dan mudah-mudahan terus meningkat,” ujar Zola.

“Lomba Perahu ini sudah menjadi tradisi dan harus dipertahankan. Kalau memang ini bisa kita dorong menjadi lomba perahu di tingkat nasional, kenapa tidak. Ini jumlah pesertanya semakin meningkat, kita sudah mengarah kesana. Kita lihat suatu hari nanti, kalau memang memungkinkan kenapa tidak,” paparnya.

Beliau menambahkan, “Memang, acara-acara yang kita lakukan dalam peringatan ulang tahun Provinsi Jambi adalah untuk masyarakat, termasuk jalan santai, panjat pinang, dan masih banyak kegiatan lsinnya. Kita menginginkan masyarakat lebih banyak terlibat,” tambahnya.

Dan Zola sendiri terpukau dengan antusias masyarakat Jambi, “Saya berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah berkenan untuk ikut memeriahkan acara ini. Isyaallah, selain ada segi olahraganya, juga ada segi hiburannya. Masyarakat sangat banyak yang menyaksikannya, kanan kiri jembatan Gentala Arasy penuh. Mudah-mudahan ini memberikan sesuatu yang baik kepada masyarakat,” lanjut Zola.

Sebagai Ketua Panitia Penyelenggara sendiri adalah Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi, Arif Munandar. Untuk jumlah peserta lomba pacu perahu terbagi menjadi 3 type perahu, yaitu perahu tradisional panjang type A dengan jumlah peserta 9 tim, perahu tradisional sedang type B dengan jumlah peserta 23 tim, dan perahu naga dengan jumlah peserta 7 tim. Untuk total hadiah yang diperebutkan oleh peserta sebesar Rp 81.000.000; serta piala dan uang pembinaan.

Selain itu, Zola juga mengucapkan terimakasih kepada pihak swasta yang banyak berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan peringatan ulang tahun ke-60 Provinsi Jambi. “Saya terimakasih sekali kepada pihak-pihak swasta, kita ambil contoh, kemarin malam pesta rakyat, sebagian besar adalah bantuan swasta dan hiburannya memang untuk masyarakat. Saya apresiasi kepada swasta, mudah-mudahan swasta bisa terus bekerjasama. Kami bisa memberikan kemudahan-kemudahan sesuai dengan kewenangan kami bagi swasta berbisnis di Jambi ini, memajukan usaha-usaha di Jambi, dan juga pihak swasta bisa mendukung program-program kami. Khususnya memperhatikan masyarakat Provinsi Jambi,” pungkasnya.

Laporan wartawan provinsi (Jrw/adv)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait