
Menurut warga desa setempat padamnya listrik di Desa Selat ini sudah berlangsung selama dua malam berturut-turut. “Lah duo malam ko lampu kami mati, ” tutur Maimunah, warga desa setempat kepada rakyatjambi.co, Sabtu malam ini (16/12).
Buruknya pelayanan PLN kata dia memang menyengsarakan warga, karena selain tidak mendapatkan pelayanan maksimal, tagihan rekening listrik mereka juga membengkak. “Bayar mahal lampu sering nian padam saro kami dibuatnyo, ” keluhnya.
Pemadaman listrik yang akhir-akhir ini kerap terjadi, sambung Jemat, warga lainnya juga dikhawatirkan dapat menimbulkan kerugian seperti ancaman kerusakan barang elektronik dirumah warga. “Kalo sering padam kayak gini bukan gelap bae yang kami dapat kulkas, tv dan barang-barang elektronik lainnyo jugo dicemaskan rusak, kami sangat berharap pihak pemerintah secepatnya menyampaikan keluhan kami kepada pihak PLN, ” harapnya. (rjc)