Peragakan Kepeduliannya Terhadap Sesama, Sinsen Kembali Gelar Donor Darah

1194 views

JAMBI – PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen)  sebagai main dealer sepeda motor Honda di provinsi Jambi kembali   menggelar kegiatan Donor Darah Rutin dengan tajuk “Setetes Darah Untuk Kehidupan” yang bertempat di Kantor Sinsen Paal VI pada tanggal 23 Desember 2017 lalu.

Ratusan pendonor sangat antusias mendonorkan darahnya, terlihat dari padatnya antrian pada saat registrasi donor darah dan kebanyakan pendonor mayoritas berusia 20 tahun ke atas.

Kegiatan CSR ini dilakukan dengan tujuan untuk menjaga kesehatan karyawan karyawati perusahaan, leasing company, komunitas motor Honda Jambi dan warga sekitar, sekaligus membantu orang lain yang membutuhkan darah.”Salah satu bentuk hidup sehat adalah dengan donor darah. Selain itu, menyumbangkan darah juga bentuk dari kepedulian antarsesama umat manusia” ujar Ajeng Tria, Public Relation Sinsen.

Setelah mendonorkan darah, pendonor diarahkan untuk memakan bubur yang telah disediakan.

Erwin Susanto, General Manager Marketing Sinsen mengatakan, Kegiatan CSR ini rutin mereka lakukan per 3 bulan sekali dan ini sudah yang ke-11 kalinya. “Acara ini dimulai jam 8 pagi. Hingga jam 11 siang sudah terkumpul 70 kantong darah dan masih akan terus bertambah, ” tuturnya.

Kegiatan donor darah Sinsen ini pun turut mengundang media cetak dan online di Jambi agar setiap orang bisa mendonorkan darahnya karena setiap tetes darah akan sangat berguna bagi yang membutuhkan.(rjc*)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait