Sunatan Massal, Pengobatan Gratis dan Revolusi Putih KESIRA GERINDRA Muaro Jambi Hadirkan Ketum dr. Benny P. Oktavianus, HM : Partai Kami Selalu Ada untuk Masyarakat 

490 views

MUAROJAMBI –  Kesehatan Indonesia Raya (KESIRA) Gerindra Muaro Jambi mengadakan bhakti sosial sunatan Massal, Pengobatan Gratis dan Revolusi Putih, di Desa Penyengat Olak, Kecamatan Jaluko, Sabtu pagi 24 Desember 2022.
Bhakti sosial untuk masyarakat sepucuk Jambi sembilan Lurah yang dilakukan sayap Partai Gerindra ini menghadirkan Ketua Umum KESIRA dr. Benny P. Oktavianus, SP. P, PISR didampingi Sekretaris Jenderal KESIRA dr. Selvi Relita Fitri, MARS.
Dilokasi kegiatan ketum KESIRA juga menyempatkan diri mengecek setiap kegiatan yang diadakan KESIRA Gerindra Muaro Jambi, pengecekan itu turut didampingi Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi yang menjabat sebagai Anggota DPR RI, Dr. H. A. R. Sutan Adil Hendra, MM, Ketua DPC Partai Gerindra Muaro Jambi, Zulkifli sebagai tuan rumah kegiatan.
Selain sederetan nama petinggi Partai Gerindra tersebut,  pada kegiatan yang disambut antusias oleh masyarakat itu juga hadir para Anggota DPRD Provinsi Jambi, kabupaten dan kota dalam Provinsi Jambi, termasuk H. Muslim.
Usai melaksanakan prosesi penyunatan Massal, Pengobatan Gratis dan Revolusi Putih bersama KESIRA Gerindra Muaro Jambi, peserta yang hadir juga diberikan paket bantuan goodie bag serta vocer berupa uang tunai, bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum, Sekjen, Ketua DPD, Ketua DPC, KSB KESIRA termasuk juga Kades Penyengat Olak Datuk Rutomi.
Kepada wartawan media ini, H. Muslim Anggota DPRD Kota Jambi yang ikut menyaksikan kegiatan Sunatan Massal, Pengobatan Gratis dan Revolusi Putih KESIRA Gerindra Muaro Jambi menyampaikan bhakti sosial sudah menjadi budaya Partai kami untuk berbuat kepada masyarakat selain  soal pengawalan aspirasi pemerataan pembangunan. “Partai Kami Selalu Ada untuk Masyarakat, beginilah budaya kami ketika ada kegiatan kami juga hadir memberikan dukungan langsung kepada teman-teman yang mengadakan kegiatan etika berpartai itu juga selalu ditekankan oleh Bapak Pendidikan pak SAH kepada kami, ” tutur H. Muslim.
Lebih lanjut pria akrab disapa HM ini menambahkan dengan diadakannya sunatan Massal, Pengobatan Gratis dan Revolusi Putih bersama KESIRA Gerindra Muaro Jambi diharapkan dapat meringankan beban masyarakat karena untuk melakukan khitanan warga tak harus mengeluarkan biaya lagi. “Bahkan sebaliknya Partai kami datang juga memberikan bantuan, ingat jangan pandai nilainya tapi lihatlah ketulusan keluarga besar Partai Gerindra, ” sambung HM. (opi)

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait