Tanjab Barat Daerah Penghasil Daging Babi Terbesar Di Provinsi Jambi

1484 views

images(1)

—Laporan Wartawan Rakyatjambi.co, Eko wijaya—

rakyatjambi.co, KUALA TUNGKAL- Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Tanjung Jabung Barat Hamzah menyatakan, Tanjung Jabung Barat merupakan salah Satu Kabupaten penghasil daging Babi hutan terbesar di provinsi jambi.

kendati demikian, Namun pemasaran dan pengolahan Daging Babi hutan hingga menjadi makanan siap saji selama ini tidak pernah beredar di wilayah Tanjung Jabung Barat. Melainkan Rata rata beredar ke kota jambi maupun di luar provinsi jambi.” Di tanjung Jabung Barat ini memang salah satu Kabupaten tempat mereka (Pebisnis daging Babi hutan) nangkap Babi hutan, tapi mereka tidak mengolah disini dan tidak memasarkan disini,” Kata Hamzah.

Hamzah mengungkapkan, selama ini Dinas peternakan Kabupaten tanjung Jabung Barat telah bertemu dan berkomunikasi dengan para pengusaha Daging Babi hutan. Dan menyampaik kepada mereka agar tidak mengedarkan daging babi di wilayah Tanjab Barat.” Saya sudah ketemu beberapa temen temen kita yang usahanya disitu, mereka langsung membawanya ke jambi, bahkan ada juga yang mengelolah didalam hutan itulah, dan setelah jadi daging mereka langsung jual dengan penampung dijambi tapi untuk Di daerah kita (Tanjab Barat) bersih,” Tukasnya.

Meski dipastikan tidak beredar di wilayah Tanjab Barat. Dinas peternakan tetap menghimbau masyarakat yang gemar mengkonsumsi daging agar tetap berhari hati terlebih disaat lebaran idul fitri dan menjelang Idul adha nanti.” Masyarakat diminta agar berhati hati,” Tandas Hamzah.

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait