Yan Kecewa, H-1 Lebaran Harga Ayam Potong Meroket

1122 views

Jambi – Jelang H-1 lebaran, Harga kebutuhan pokok disalah satu pasar yang berada di wilayah Sabak Ilir, Kab. Tanjung Jabung Timur merangkak naik. Kenaikan tersebut pada harga ayam potong, Dengan kisaran harga Rp. 55 ribu. Hal tersebut membuat warga mengeluh. ” harga ayam potong sangat drastis naiknya mas, satu kilonya Rp. 55 ribu,” ungkap salah satu warga yang biasa disapa Yan.

Hal yang sama juga dikomentari oleh Sidar, dirinya juga mengatakan pada hari sebelumnya H-2 harga ayam potong Rp. 30 ribu per/kg nya. Berbeda dengan H-1 ini harga ayam potong naik drastis hingga kisaran harga Rp. 50-55 ribu per/kg nya. “drastis nian hargonyo, kemarin ayuk beli sekilonyo Rp. 30 ribu, itu sudah ayam potong yang sudah bersih, terkejut be tadi beda lagi hargonyo, sekarang Rp. 50-55 ribu per/kg nya,” sebut salah satu konsumen sebut saja Sidar.

Untuk diketahui, sebelumnya pada hari Selasa (12/6) kemarin Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jambi, Dr.Drs.H.Fachrori Umar,M.Hum bersama Kapolda Jambi, Brigjen Pol.Muchlis,A.S, Sekda Provinsi Jambi, Drs.H.M.Dianto,M.Si berserta Tim Satgas Pangan Provinsi Jambi meninjau kesiapan dan keamanan pasar serta memantau Ketersediaan dan Harga Pangan Pokok Dalam Rangka Persiapan Hari Raya Idul Fitri 1439 H / 2018 M di Pasar Tradisional Angso Duo.

Khusus untuk harga pangan, Pemerintah Provinsi Jambi bersinergi dengan instansi-instansi terkait telah beberapa kali melakukan peninjauan dan sidak harga pangan pokok, baik menjelang Ramadhan, saat Ramadhan, maupun menjelang Idul Fitri. Sebelumnya, telah dilakukan beberapa kali peninjauan harga pangan pokok, yakni pada Minggu (13/5) meninjau harga pangan pokok di Pasar Tradisional Angso Duo Jambi, Minggu, pada Senin (28/5) Satuan Tugas (Satgas) Pangan Provinsi Jambi melakukan sidak harga komoditi pangan di Pasar Angso Duo, dan pada Jum’at (08/06), Satgas Pangan Provinsi Jambi meninjau harga pangan pokok di beberapa kabupaten/kota, termasuk di Pasar Muaro Bungo dan Swalayan Buana Bungo.

Peninjauan lapangan harga bahan kebutuhan pokok oleh Satgas Pangan Provinsi Jambi bersama Kapolda dan Danrem ini dilakukan untuk mengetahui secara langsung harga-harga komoditi bahan pokok pada saat Ramadhan dan menjelang Idul Fitri, dengan harapan harga bahan pokok relatif stabil dan kalaupun terjadi kenaikan harga, kenaikan harga tersebut masih cukup wajar.

Fachrori menegaskan, jika terjadi lonjakan harga atau kenaikan harga yang signifikan, maka Pemerintah Provinsi Jambi bekerjasama dengan Bulog dan instansi terkait siap melakukan intervensi pasar. Kebijakan dan langkah tersebut dipersiapkan dengan tujuan untuk membantu masyarakat supaya bisa merayakan Idul Fitri dengan kondisi yang relatif kondusif.

Dari peninjauan ketersediaan dan harga pangan pokok/strategis tersebut didapati bahwa stok pangan pokok memadai dan tidak terjadi lonjakan harga. Selain itu, kondisi keamanan juga cukup baik.

Fachrori mengatakan, Pemerintah Provinsi Jambi terus berupaya menjaga harga-harga bahan pokok di Provinsi Jambi agar tetap stabil, serta tidak terjadi lonjakan harga yang tinggi selama Bulan Suci Ramadhan ini hingga nanti menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H/2018 M, dengan melakukan peninjauan langsung dan bekerjasama dengan Bulog Jambi mengadakan operasi-operasi pasar.”Alhamdulilah, ketersediaan pangan kita menjelang lebaran aman, saat ini harga kebutuhan pokok masih stabil, belum ada kenaikan yang cukup memberatkan warga. Jika lonjakan harga terjadi, pemerintah akan melakukan intervensi pasar,” pungkas Fachrori.

Laporan Wartawan Provinsi Jambi (Syah).

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait