4 Tahun Menderita Glukoma dan Katarak, Hendri Harap Uluran Tangan Dermawan

836 views

Kota Jambi – Hendri (39) warga RT 18 Kel. Pematang Sulur, Kec. Telanaipura Jambi 4 tahun menderita penyakit glukoma dan katarak pada mata yang membuat dirinya sulit untuk melakukan aktivasi sehari-hari.

Hendri yang dulu pernah bekerja disebuah perusahaan terpaksa berhenti bekerja karena keadaannya yang sekarang.

Saat di konfirmasi awak media, Hendri mengatakan, dengan keadaannya yang saat ini sulit baginya untuk bekerja agar bisa menafkahi istri dan anak-anaknya.

Dirinya hanya bisa bertompang kepada istri yang keseharianya bekerja sebagai pembantu rumah tangga dengan gaji 1.2 juta perbulan. Dengan gaji sebesar itu, Hendri sempat tak makan selama 4 bulan.

“Dengan gaji istri saya sebulan hanya 1.2 juta yang tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga bang, sedangkan saya harus membayar kontrakan rumah sebanyak 2 juta setahun dan kami sekeluarga pernah 4 bulan tak makan, ” ucap Hendri, Rabu (20/01/21).

Tak hanya itu, Hendri yang memiliki dua orang anak yakni Daniel yang saat ini bersekolah di SD 131 Kota Jambi dan Bosar berusia 6 tahun. Di ketahui Bosar yang saat ini masih duduk di bangku Taman Kanak-kanak (TK) hingga saat ini tak dapat berbicara.

“Anak saya yang bungsu sampai saat ini tak bisa bicara karena putus terapi. Dengan keadaan saya yang sekarang, saya tidak dapat melanjutkan terapi anak saya,” tuturnya.

Dirinya berharap untuk kedepan agar ada dermawan yang bisa mendonorkan bola mata karena kata dokter matanya sudah tidak bisa di operasi dan satu-satunya jalan hendri harus ganti bola mata.

“Saat itu BPJS kesehatan saya udah mati bang, jadi saya tidak bisa melalukan pengobatan menggunakan BPJS. Dengan keadaan saya sekarang, saya tidak mampu lagi untuk membayar tagihan BPJS bang,” katanya.

Meski memiliki kondisi fisik yang kurang, Hendri tidak ingin meminta-minta kepada siapapun, terkadang iya hanya bisa melakukan pijat atas permintaan warga.

Saat ini dirinya juga berkeinginan bertemu dengan Walikota Jambi, Syarif Fasha. Selain bertemu Walikota dan bantuan bola mata, hendri berharap adanya bantuan yang berkesinambungan dari pemerintahan seperti PKH, KIS, KIP dan lainnya.

“Saya berharap ingin sekali bertemu Bapak Walikota Fasha bang, saya ingin melihatkan bahwa saya benar-benar buta, karena banyak orang di luar sana tidak percaya kalau saya ini buta,” harapnya. (Dre)

Comments

comments

4 Tahun Menderita Glukoma dan Katarak Hendri Harap Uluran Tangan Dermawan

Penulis: 
    author

    Posting Terkait