Kabupaten Tanjab Timur Kini Berusia 17 Tahun

2317 views

img_20161026_155740rakyatjambi.co, TANJABTIMUR – Oktober 2016 Kabupaten Tanjab Timur genap berusia 17 tahun, hari jadi kabupaten itu diperingati Rabu 26 Oktober melalui rapat paripurna istimewa DPRD Kabupaten Tanjab Timur.

Hadir dapat paripurna diantaranya Gubernur Jambi Zumi, KetuavTP PKK Provinsi Jambi Hj.Sherin Taria, unsur Forkompimda Provinsi Jambi serta Forkompimda kabupaten kota lainnya.

Bupati Tanjabtim Romi Hariyanto dalam sambutannya mengatakan, melalui Hari Ulang Tahun Kabupaten Tanjung Jabung Timur ke-17 Tahun, kepada semua pihak yang bekerja keras dan berkomitmen dalam membangun Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang banyak berhasil dan tidak lupa itu semua atas dukungan masyarakat,”Masih banyak yang harus kita kejar untuk mensejahterakan masyarakat, pembangunan tidak mengenal garis finish karena akan terus berjalan, mari semua bersama membangun Tanjabtim,” ajakbRomi.

Sementara itu Zola dalam kesempatan ini berpesan dalam memperingati Ulang Tahun ke- 17 Kabupaten Tanjung Jabung Timur mari bersama kembali mengevaluasi dan mereview apa hasil dari kerja yang sudah dijalankan, dan capaian keberhasilan kinerja setahun yang lalu,” Kabupaten Tanjung Jabung Timur merupakan salah satu Kabupaten yang mempunyai potensi sumberdaya alam yang cukup besar, seperti Taman Nasional Berbak dan Hutan Mangrop sebagai salah satu potensi wisata, serta potansi kelautan lainnya mari kita gali untuk membangun Tanjabtim,” ujarnya.(syah).

 

 

Comments

comments

Penulis: 
    author

    Posting Terkait